Asmo Kalbar Berbagi Hewan Kurban di Momentum Idul Adha 1445 H

Astra Motor Kalimantan Barat selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kalbar turut menyerahkan hewan kurban kepada masjid di sekitar kantor

Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H, Astra Motor Kalimantan Barat selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Kalbar turut menyerahkan hewan kurban kepada masjid-masjid di sekitar kantor wilayah Main Dealer. Beberapa ekor kambing diserahkan secara langsung kepada Masjid As-Salam yang berlokasi di Jalan budi karya, Benua Melayu Darat. Kec. Pontianak Selatan dan Masjid At-Taqwa di Jalan arteri supadio, Gg. Buncit Raya Kubu Raya oleh perwakilan Astra Motor Kalbar kepada panitia Iduladha 1445 H di masing-masing masjid.

Asmo Kalbar Berbagi Hewan Kurban di Momentum Idul Adha 1445 H
Asmo Kalbar Berbagi Hewan Kurban di Momentum Idul Adha 1445 H

Penyerahan hewan kurban diwakilkan oleh Team CSR (Corporate Social Responsibility) Astra Motor Kalbar dan turut dilakukan juga oleh jaringan dealer dan Warehouse secara serentak dimasing-masing area. Tercatat beberapa ekor kambing kurban diserahkan kepada masjid sekitar ring 1 area dealer pada momentum yang penuh berkah ini.

Kepala Wilayah Astra Motor Kalimantan Barat, Lukas Ferinata mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Astra Motor Kalbar setiap tahunnya dengan tujuan berbagi kepada sesama dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1445 H. “Kami Astra Motor Kalimantan Barat berharap hewan kurban yang kami berikan dapat bermanfaat bagi warga sekitar yang merayakan Idul Adha 1445 H serta mampu membina hubungan baik Astra Motor Kalbar dengan warga sekitar.” Ungkap Lukas.

Ucapan terimakasih juga disampaikan oleh perwakilan setiap panitia Idul Adha atas bentuk perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh Astra Motor Kalbar kepada masyarakat sekitar. “Alhamdulilah kami ucapkan banyak terimakasih kepada Astra Motor Kalbar atas hewan kurban yang diberikan kepada Masjid kami, semoga hewan kurban ini menjadi berkah untuk masyarakat sekitar masjid dan kami mendoakan segala kebaikan senantiasa melipah untuk Astra Motor Kalbar” ungkap Ustad Saiful Umam dari masjid At-Taqwa

 

Asmo Kalbar Berbagi Hewan Kurban di Momentum Idul Adha 1445 H
Asmo Kalbar Berbagi Hewan Kurban di Momentum Idul Adha 1445 H

Astra Motor Kalbar akan terus berupaya memberikan kontribusi untuk setiap program CSR baik dibidang Pendidikan, Lingkungan, Kesehatan, Sosial ataupun Ekonomi. dengan semangat Sinergi Bagi Negeri.

Semangat Sinergi Bagi Negeri merupakan komitmen PT Astra Honda Motor (AHM) untuk berkontribusi bagi kemajuan bangsa Indonesia. Komitmen ini diwujudkan melalui berbagai program dan kegiatan yang fokus pada 4 pilar utama, yaitu:

  1. Pendidikan
  2. Kesehatan
  3. Lingkungan
  4. Keselamatan Berkendara

Beberapa contoh program dan kegiatan yang dilakukan Honda dalam rangka Sinergi Bagi Negeri:

Pendidikan:

  • Program Honda Dilam (Digital Literacy for All Masyarakat) yang bertujuan untuk meningkatkan literasi digital masyarakat Indonesia.
  • Program Honda Smart Engine yang bertujuan untuk memberikan pelatihan dan edukasi kepada siswa SMK tentang teknologi mesin Honda.
  • Program Beasiswa Astra Honda Motor yang bertujuan untuk memberikan bantuan biaya pendidikan kepada siswa berprestasi dari keluarga kurang mampu.

Kesehatan:

  • Program Honda Mobile Clinic yang bertujuan untuk memberikan layanan kesehatan gratis kepada masyarakat di daerah terpencil.
  • Program Honda Peduli Bencana yang bertujuan untuk memberikan bantuan kepada korban bencana alam.
  • Program Edukasi Kesehatan Masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan.

Lingkungan:

  • Program Honda Green Generation yang bertujuan untuk menanam pohon dan meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.
  • Program Honda Go Green yang bertujuan untuk mengurangi emisi gas buang dari kendaraan Honda.
  • Program Honda Bersih Laut yang bertujuan untuk membersihkan sampah di laut.

Keselamatan Berkendara:

  • Program Safety Riding Honda yang bertujuan untuk memberikan pelatihan dan edukasi kepada masyarakat tentang cara berkendara yang aman.
  • Program Honda Youth Traffic Education yang bertujuan untuk memberikan edukasi kepada anak-anak tentang pentingnya tertib berlalu lintas.
  • Program Honda Road Safety Campaign yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya keselamatan berkendara.

Semangat Sinergi Bagi Negeri merupakan wujud nyata dari komitmen Honda untuk selalu berkontribusi bagi kemajuan bangsa Indonesia.



Post a Comment

© My Life My Style. All rights reserved. Premium By Raushan Design